Untuk anda yang menyukai kucing, memang terkadang merawat kucing merupakan hal yang mudah namun masih banyak orang yang tidak mengerti bagaimana cara merawat kucing dengan benar. Kucing adalah salah satu hewan, yang sudah terbukti ampuh dalam menghilangkan stres loh. Lalu bagaimana cara merawat kucing dengan benar?
Bukan hanya menggemaskan saja, namun kucing juga merupakan hewan yang memang dapat dijadikan teman atau penghibur dikala kesedihan datang. Namun semua hal tersebut dapat berjalan dengan baik, jika anda dapat mengetahui cara untuk bisa merawat kucing dengan baik dan benar. Berikut ini adalah cara untuk merawat kucing yang belum banyak diketahui orang.
Cara merawat kucing Paling Benar
1. Memahami kebutuhan dan asupan gizi dari kecil
Apakah anda mengetahui, bahwa anak kucing sangat membutuhkan asupan gizi bahkan dua kali lebih banyak dibandingkan kucing yang sudah dewasa. Namun hal ini bukan berarti anda harus memberinya makan secara terus menerus ya. Memang anak kucing biasanya mulai untuk belajar makan, di usianya yang memasuki 5 hingga 6 minggu.
Dalam hal ini anda dapat memberinya makan secara rutin, sebanyak 4 kali di setiap harinya. Jangan lupa juga untuk selalu memastikan, bahwa makanan kucing anda mengandung vitamin yang banyak dan nutrisi yang baik untuk kesehatan kucing anda.
2. Hindari memberikan makanan anjing untuk kucing
Banyak yang tidak mengetahui hal ini, bahwa perbuatan yang salah dengan memberikan makanan anjing untuk kucing anda. Makanan anjing tidak memiliki kandungan taurin, dimana kandungan ini sangat dibutuhkan oleh kucing agar si kucing tetap sehat dan terhindar dari penyakit.
Penyakit yang dihindarkan seperti jantung hingga penglihatan yang kabur. Masih banyak di luar sana, yang memberikan makanan anjing untuk kucingnya dengan berbagai alasan salah satunya adalah biaya yang lebih hemat.
3. Kucing adalah karnivora yang alami
Cara merawat kucing yang memang belum diketahui banyak orang, bahwa kucing merupakan karnivora yang alami. Anda dapat memberikan kucing anda makanan yang bersumber dari daging-dagingan seperti ayam, ikan, sapid an masih banyak lagi. Sebaliknya, anda juga harus menghindari makanan dari tumbuh-tumbuhan.
Hal ini dikarenakan, makanan yang berasal dari tumbuh-tumbuhan tidak dapat dikonsumsi dengan baik oleh si kucing. Jangan lupakan untuk memasaknya terlebih dahulu. Hal ini juga bisa membuat kotoran si kucing, lebih bau dibandingkan saat si kucing diberikan makanan daging.
4. Jangan lupa memandikan kucing secara teratur
Siapa sih yang tidak nyaman dengan bulu kucing yang sudah mulai memiliki bau tertentu? Dalam hal ini cara merawat kucing yang benar adalah dengan memandikannya. Untuk anda yang ingin memandikannya, jangan lupa untuk menggunakan air dingin.
Dikarenakan jika anda menggunakan air panas, hanya akan membuat bulu kucing rusak bahkan bisa menimbulkan iritasi yang terjadi pada kulit kucing. Jika kucing anda sulit diatur atau bahkan rewel, tisu basah bisa menjadi salah satu solusi yang tepat. Untuk membuatnya lebih wangi, anda bisa memberikan parfum khusus kucing agar menghindari tumbuhnya kutu.
Tidak sulit bukan cara merawat kucing? 4 hal diatas merupakan cara untuk merawat kucing anda, yang belum banyak diketahui oleh orang banyak. Sangat penting untuk mengetahui apa yang baik dan tidak baik, dan apa yang dibutuhkan dan tidak dibutuhkan oleh kucing. Dengan melakukan hal ini, maka akan membuat kucing anda lebih sehat, dan tumbuh bersih selalu karena perawatannya selalu dijaga.